Perbedaan “user root” dengan “direktori “/” (root)
Hal ini mungkin dapat bermanfaat bagi para pembaca. Memang pada sistem oeprasi berbasis Linux, terkadang orang yang awam sulit untuk membedakan, mana yang dimaksud dengan user root dan mana yang dimaksud dengan direktori “/” (root)., akan tetapi hal ini, dapat dimaklumi, sebab Linux adalah sistem operasi yang dirancang agar dapat memberikan pengguna motivasi untuk terus mengembangkan sistem operasi berbasis linux. Berikut perbedaan antara “user root” dengan “direktori “/” (root)” :
- “user root” merupakan user yang terdaftar pada sistem secara otomatis dan pada saat proses instalasi, tidak terdapat proses pembuatan “user root”, namun hanya diberikan menu untuk menentukan password “user root”. “user root” dalam sistem operasi berbasis linux adalah sebagai user yang memilih hak akses penuh terhadap sistem, dengan “user root” Anda dapat melakukan apapun terhadap Sistem.
- “Direktori “/” (root)” merupakan direktori inti dari sistem operasi berbasis linux. Direktori ini bisa dikatakan induk dari segala direktori, sub direktori, maupun sub-sub direktori yang terdapat pada sistem linux. Direktori ini ditandai dengan tanda “slash” (“/”), bukan tertuliskan “root”.
Intinya, yang disebut “root” dalam sistem operasi berbasis linux, adalah hal yang induk atau hal yang memiliki hak akses penuh terhadap sistem.
0 comments:
Post a Comment
Berkomentarlah Menggunakan Bahasa Yang baik dan Benar,,
Berkomentarlah untuk Membangun.